Kamis, 03 November 2016

Wanita Rentan Dibohongi


                Jangan tersinggung ya sahabat, karena kodratnya wanita lebih mengutamakan perasaan dibandingkan dengan logika dalam bersikap, mengapa demikian ? karena wanita dianugerahi hati yang tulus dan mengedepankan perasaan ketika menganalisa atau memutuskan suatu perkara.

Yuk simak tips agar sahabat tidak mudah dibohongi. 

                 1.  Kedepankan logika dalam mengenal seseorang

Dalam kehidupan tidak mungkin terlepas dari orang lain, karena manusia adalah makhluk sosial. Dalam konteks pembahasan ini, kita membicarakan bagaimana baiknya seorang wanita dalam menyikapi seseorang yang baru ia kenal, sebagian besar wanita yang belum memiliki pengalaman buruk tentang rasa "SAKIT" dengan mudah akan cepat percaya dengan kata-kata lawan jenisnya. apalagi berkenalan dengan lawan jenis yang selalu mengeluarkan kata-kata manis dalam berkomunikasi, seringnya wanita terbawa suasana oleh kata-kata yang dikemas dan dibingkai sedemikian baiknya untuk mengelabuhi wanita, dominankanlah akal diawal perkenalan, perkuat wilayah kritis dalam otak, karena pria yang berkata manis diawal perkenalan adalah pria yang suka mengobral janji dimana-mana.

2.  Biasakan percaya bukti bukan janji

Kelemahan lainnya adalah wanita rentan dengan janji, percaya terhadap janji yang diucapkan tanpa menanyakan kapan waktu untuk merealisasikan janji-janji tersebut merupakan sebuah kesalahan, yang didengar adalah tindakan nyata, bukan rangkaian kata-kata. Mulai sekarang anggaplah omong kosong belaka sebuah janji manis yang diucapkan sampai janji tersebut dibuktikan.

3. Bergaul dengan yang lebih tua

Tidak dapat dipungkiri bahwa faktor umur menentukan kedewasaan seseorang walaupun tidak dapat dipastikan 100% bahwa yang berumurlah yang lebih dewasa. Bergaul dengan yang lebih tua memiliki beberapa keuntungan karena mereka telah melalui masa-masa yang belum pernah kita lalui, pengalamannyalah yang dapat memberitahukan kesalahan-kesalahan dalam mempercayai seseorang, pengalamannya juga yang dapat kita jadikan pertimbangan dalam menentukan sikap bagaimana seharusnya wanita menjaga diri dan hatinya.

4. Bangun prinsip yang kuat

Di dalam kehidupan perlu adanya sebuah prinsip, apalagi dalam bergaul atau berhubungan dengan lawan jenis, karena prinsiplah yang memberikan batasan kepada kita terhadap hal-hal yang dirasa diluar kebiasaan keluarga atau adat dan budaya yang ditanamkan dan dijaga sejak kecil, ketika seorang wanita memiliki prinsip yang kuat baik dalam hal menjalin hubungan atau dalam hal-hal lainnya maka bisa dipastikan bahkan seorang pria akan menjaga jarak dengan sendirinya, seorang pria yang buruk akan merasa bosan lalu pergi karena si wanita tidak mudah terpengaruh dengan rayuan dan kata-kata dusta yang dibingkai dengan keindahan. So bangunlah prinsip itu.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar